Formula E 2023 Akan Berlangsung di Jakarta

admin


Formula E Akan Segera Kembali Digelar di Jakarta, Catat Tanggalnya dan Luangkan Waktu Anda untuk Menonton Ajang Balap Mobil Listrik Ini.

Autos.id – Balapan mobil listrik Formula E tahun 2023 akan kembali berlangsung di Jakarta. Ajang Formula E kesembilan ini akan digelar selama dua hari, yaitu tanggal 3 dan 4 Juni 2023 di Jakarta International E-Prix Circuit, Ancol.

“Sesuai arahan Presiden Joko Widodo, promosi Jakarta E-Prix 2023 harus digencarkan secara maksimal, termasuk menjadikan Jakarta E-Prix 2023 bukan hanya sebagai ajang olahraga, melainkan juga sebagai pendorong pembangkit pertumbuhan ekonomi,” kata Ketua Umum IMI Bambang Soesatyo usai rapat persiapan Jakarta E-Prix 2023 di Jakarta, Senin, 27 Februari 2023.

Ikatan Motor Indonesia (IMI) bersama Jakpro mulai mempersiapan Jakarta E-Prix. Dilansir dari laman resmi FIA Formula E, pembukaan musim kesembilan balap mobil listrik Formula E digelar di Mexico City. Sedangkan race di Jakarta digelar setelah balapan di Monaco. Balapan di Jakarta masuk putaran (round) 10 dan 11.

Bamsoet yang juga menjabat sebagai Ketua MPR RI ini mengatakan Jakarta E-Prix 2023 akan mengusung konsep sport automotive dan entertainment tourism. Jadi, para penonton selain menonton balapan, juga bisa membeli berbagai produk UMKM dan menikmati kawasan Ancol yang sudah disiapkan beberapa acara hiburan.

Pada tahun 2022 lalu, Bamsoet mengatakan bahwa Jakarta E-Prix 2022 berhasil mencatatkan rekor sebagai ajang balapan yang paling banyak menghadirkan penonton, dengan jumlah kumulatif mencapai 27,6 juta penonton.

Institute for Development of Economic and Finance menganalisa balap Formula E Jakarta 2022 telah memberikan dampak positif ekonomi dengan total Rp 2,638 triliun untuk Jakarta, atau setidaknya berkontribusi sebanyak 0,08 persen pada pertumbuhan ekonomi Jakarta 2022.

Dimintai konfirmasi terpisah, Sekretaris Perusahaan JakPro Syachrial Syarif mengatakan saat ini tengah melakukan persiapan tahap awal.

“Tepatnya, saat ini JakPro melakukan persiapan-persiapan awal,” kata Syachrial, Kamis (5/1/2023).

JakPro sedang dalam proses melakukan peninjauan penyelenggaraan ajang Formula E 2022. Setelah selesai, JakPro sebagai penyelenggara akan memulai persiapan dengan membentuk tim.

Also Read

Bagikan:

Tags

Tinggalkan komentar

https://www.got.web.id/