Piaggio Indonesia Luncurkan MP3 300 hpe Sport

admin


MP3 300 hpe Sport kini hadir di Indonesia setelah diluncurkan oleh pihak Piaggio.

Autos.id – Piaggio Indonesia secara resmi meluncurkan motor roda tiga MP3 300 hpe Sport. Motor matic berukuran besar ini memiliki banyak kelebihan, namun harganya sendiri belum terungkap.

Piaggio sendiri pertamakalinya memperkenalkan produk sepeda motor roda tiga di Indonesia pada tahun 20212 lalu, yaitu MP3 125 Yourban. Dan kini, Piaggio kembali menawarkan motor roda tiga, yakni MP3 300 hpe Sport untuk masyarakat Indonesia.

Marco Noto La Diega selaku Managing Director & Country CEO PT Piaggio Indonesia mengungkapkan bahwa motor matic roda tiga terbaru besutan Piaggio ini menjadi bentuk komitmen terkait kendaraan canggih yang bisa jadi solusi mobilitas perkotaan.

Ia juga menambahkan bahwa Piaggio MP3 300 hpe Sport ini merupakan kendaraan dengan desain yang compact, sporty serta dinamis namun tetap mengutamakan kenyamanan dan performa tingkat tinggi.

Pihak Piaggio Indonesia juga mengklaim bahwa MP3 300 hpe Sport memiliki stabilitas menikung dalam berbagai kondisi aspal. Selain itu, motor roda tiga ini menawarkan pengalaman berkendara yang unik yang tidak akan didapatkan di motor lainnya.

Piaggio MP3 300 hpe Sport. (Sumber: Piaggio Indonesia)

DESAIN

Motor roda tiga ini hadir dengan ukuran yang cukup besar dan menjadi pusat perhatian. Walaupun ukurannya besar, Piaggio MP3 hpe Sport tetap terlihat sporty dan modern.

Pada bagian depan motor ini tampak agresif, sedangkan bagian belakangnya tampak ramping dan ringan. Kemudian kaca pelindung depan tetap seperti kebanyakan motor matic maxi Piaggio MP3, dimana terdapat lampu depan ganda pada bagian tengah serta ada pula lampu high efficiency LED daytime running light.

PERFORMA

Piaggio MP3 hpe Sport digadang-gadang memiliki performa luar biasa, didukung dengan evolusi terbaru dari mesin Piaggio 300 cc silinder tunggal, 4 stroke, 4 valve, mesin berpendingin cairan dengan injeksi elektronik.

Kemudian Piaggio mengklaim bahwa motor ini hemat bahan bakar namun mampu menyemburkan tenaga 19 kW (25,8 tenaga kuda) pada 7.750 rpm, dan torsi maksimum 26,1 Nm pada 6.250 rpm.

Selain itu terdapat sistem camshaft tunggal dengan katup overhead yang memiliki rocker dengan tapper gulung sehingga mengurangi getaran mesin sekaligus meminimalisir kerugian mekanis.

Tak lupa ada juga injektor multi-jet bertekanan tinggi yang meningkatkan performa pembakaran. Kemudian MP3 hpe Sport ini dipasang busi pengapian iridium sehingga dapat mempertahankan daya yang lebih besar dalam kondisi pengoperasian yang sama.

PENGEREMAN

Pada sistem pengereman, MP3 300 hpe Sport disematkan anti-locking ABS yang terintegrasi dengan kontrol traksi ASR (Acceleration Slip Regulation) sehingga menjamin keamanan dan tidak tergelincir dalam kondisi aspal basah.

Untuk anti-locking ABS ini, Piaggio bekerjasama dengan perusahaan ban Continental untuk memaksimalkan sistem keamanannya.

Bagian belakang Piaggio MP3 300 hpe Sport.

Bagian belakang Piaggio MP3 300 hpe Sport. (Sumber: Piaggio Indonesia)

KENYAMANAN

MP3 300 hpe Sport terbaru ini sangat nyaman dikendarai karena memiliki tempat duduk bertingkat dua terpisah namun ergonomis. Hal itu karena tempat duduk penumpang dibuat landai.

Selain itu, pengait tas pada motor ini dirancang terintegrasi dengan plat belakang pelindung kaki. Sedangkan pada bagian bawah dasbor instrument terdapat kompartemen sarung tangan praktis dan juga laci serta koneksi USB.

 

Sumber: Piaggio Indonesia

Also Read

Bagikan:

Tags

Tinggalkan komentar

https://www.got.web.id/